Balas DM Netizen, Bima Balas Menohok: Good Luck di Lampung, Salam dari Australia
Administrator Senin, 24 April 2023 06:22 WIB
NASIONAL, - Disebut kayak sampah, Bima balas netizen dengan ucapan menohok, sampaikan good luck di Lampung dan beri salam dari Australia.
Hal diungkapkannya menjawab nyinyiran netizen yang menyebutnya sombong kayak sampah serta merasa paling pintar saat berada di negeri orang lain.
Awalnya salah seorang netizen membuat story terkait salah satu unggahan Bima di Instagramnya @awbimax, Jumat (21/4/2023) lalu.
"Orang-orang pada nanya ke gue, Bim kagak mudik lo. Mohon maaf nih gue kayak tukang pijit, bodo amat," ucap Bima dalam video itu.
"Lo mau gue mudik, apa gak digebukin gue. Mudik-mudik, emang masalah hukum udah tuntas, kayak udah diangkat gitu laporannya, gue gak aman," tambahnya.
Anak muda asal Lampung itu juga berujar kalau orang tuanya berpesan harus menghindari makan dan minum sembarangan karena takut bakal diracun seperti Munir.
Kemudian video tersebut disebar salah seorang netizen sambil menuliskan kritiknya terhadap Bima.
"Lama-lama kok jadi kaya sampah ya? @awbimax," tulis salah seorang netizen yang kemudian dibagikan kembali oleh Bima di Instastorynya, dikutip Serambinews.com, Ahad (23/4/2023).
Dalam unggahan tersebut, netizen itu juga menuliskan kalau kata-kata Bima seperti orang tak terdidik walau sudah kuliah di luar negeri.
"Dan kesombongan Anda di luar negeri seolah-olah seperti sudah memberikan dampak positif ke banyak orang," tulis netizen tersebut.
"Ditunggu kelulusanmu untuk merubah negara ini, ya kalo berat untuk skala nasional setidaknya ya kota kelahiranmu," sambungnya.
Kemudian netizen tersebut tidak terima bila Bima menyamakan dirinya seperti almarhum Munir.
"Jelas berbeda dari sisi perjuangan, track record, dampak untuk bangsa dan lainnya," tulis netizen tersebut.
Tak sampai di situ, netizen tersebut melanjutkan serangannya melalui DM dan menyebut kalau Bima merasa paling pintar dan kurang attitude.
"Berasa paling pinter lu. Attitude lu jangan lupa," tulis netizen tersebut.
Bima Balas Jawaban Menohok
Menerima serangan tersebut, Bima malah memberikan balasan santai dan jawaban menohok.
"Good luck di Lampung, salam dari Australia," balas Bima di DM yang kemudian diunggah di Instastory.
Masih berlanjut, netizen tersebut kemudian menyebut kalau Bima tidak open minded saat dikritik dan diberikan saran.
"Mentang-mentang videonya melejit tinggi jadi merasa sombong, berasa paling berdampak?" tulis netizen tersebut di DM.
"Pantes aja gak ada impactnya kritik, lu ngomong sama gue aja asal ketik," jawab Bima menohok.
Ayah Bima, Juliman Rumbiono skak mat Gindha Ansori yang melaporkan anaknya usai mengkritik soal pembangunan di Lampung.
Menurut ayah Bima, percuma sopan tapi korupsi. Namun sebagian anak muda koar-koar di media sosial, tujuannya mulia yakni untuk membela bangsa dan perbaikan negerinya.
Hal itu diungkapkan ayah Bima usai ditanya oleh Gindha kenapa membenarkan tingkah sang anak menyebut Lampung Dajjal di TikTok beberapa waktu lalu.
Hotman Paris Siap Bantu
Sementara Pengacara kondang Hotman Paris menyampaikan siap membantu Bima terkait permasalahan yang dihadapi warga Lampung itu bila dibutuhkan.
"Halo Bima anak Lampung, banyak bener orang DM dan WA saya, ada apa sih Bima? Masalah apa dengan bupati. DM saya, terangin kasusmu," ucap Hotman dikutip dari Instagramnya.
"DM saya kalau ada masalah. Jangan takut, hidup hanya sekali, nyali," tambahnya.
Sementara publik khususnya di media sosial ramai-ramai mendukung Bima atas kasus yang dihadapinya saat ini.
Orang tua Bima di Lampung diduga mendapat intervensi dari pihak aparat penegak hukum hingga pemerintah setempat.
Publik kemudian ramai-ramai mendorong agar KPK bergerak memeriksa para pejabat di Lampung karena dinilai lambatnya pembangunan di provinsi tersebut.