Sabtu, 25 Jan 2025
  • Home
  • Serbaserbi
  • Tabur Garam Biar Hujan Reda? Viral, Video Wanita Diduga Tebar Garam agar Hujan Cepat Reda, Apa Kata BMKG?

Tabur Garam Biar Hujan Reda? Viral, Video Wanita Diduga Tebar Garam agar Hujan Cepat Reda, Apa Kata BMKG?

Administrator Kamis, 22 Desember 2022 16:51 WIB

SERBASERBI, - Unggahan video yang memperlihatkan seorang perempuan diduga menebar garam saat hujan deras viral di media sosial. Video itu diunggah akun Instagram ini, Ahad (18/12/2022). 

Disebutkan bahwa tujuan perempuan menebar benda diduga garam itu dengan tujuan agar hujan cepat reda. "Viral, seorang wanita tebar garam saat hujan lebar mengguyur rumahnya. Tujuannya untuk menangkal agar hujan reda dan tidak semakin besar," tulis keterangan dalam video.

Dalam video, tampak hujan disertai angin kencang melanda sebuah rumah. "Kelakuan wanita ini kini jadi tontonan warganet. Karena aksinya menebar garam di tengah hujan lebat yang mengguyur disekitarnya," lanjut keterangan pengunggah. Hingga Rabu (21/12/2022) sore, unggahan video tersebut telah disukai lebih dari 900 kali dan dikomentari lebih dari 100 kali pengguna Instagram.

Lantas, apa kata Badan Meteorologi, Klimaotologi, dan Geofisika (BMKG)? 

Bisakah garam digunakan meredakan hujan? Kata BMKG Saat dikonfirmasi, Deputi Bidang Meteorologi BMKG Guswanto mengaku tidak bisa berkomentar banyak. Pasalnya, tindakan perempuan diduga menebar garam saat hujan dengan tujuan cepat reda itu bukan hal ilmiah. "Ini bukan ilmiah, maaf nggak bisa memberikan komentar," ujarnya, ketika dihubungi Kompas.com, Rabu siang. 

Guswanto menjelaskan, hujan dapat mereda jika suplai uap air yang berpotensi menjadi hujan telah habis. "Atau intensitasnya telah menurun," tandasnya.

T#gs
Berita Terkait
Komentar
0 Komentar
Silakan Login untuk memberikan komentar.
FB Comments