Laga Antara AS Roma Vs AC Milan Berakhir Imbang
Senin, 04 Februari 2019 06:47 WIB
ROMA, - AS Roma dan AC Milan harus puas berbagi angka usai bermain imbang 1-1 dalam laga lanjutan Serie A Italia di Stadion Olimpico, Senin (4/2) WIB. AC Milan sempat unggul lebih dulu lewat gol Piatek, sebelum Zaniolo mencetak gol penyeimbang untuk AS Roma.
Dalam laga itu, kiper AC Milan Donnarumma tampil apik dengan melakukan beberapa penyelamatan krusial. Menit ke-15 Edin Dzeko nyari merobek gawang Milan. Tapi Donnarumma masih sigap menepis tendangan jarak dekat Dzeko. Namun tim tamu mampu mencetak gol lebih dulu di menit 26, melalui pemain anyar mereka, Piatek. Berawal dari gerakan yang baik dari Paqueta di sisi kiri, yang kemudian melepaskan umpan ke tengah, dapat dimanfaatkan dengan baik oleh Piatek. 1-0 Milan unggul.
Tertinggal satu gol membuat Serigala Roma terus memberikan tekanan kepada Milan. Namun barisan belakang Milan main cukup disiplin untuk bertahan. Di menit ke-36, Roma memberikan dua ancaman sekaligus. Pertama lewat tendangan Zaniolo dari sisi kiri dan Florenzi dari sisi tengah lapangan. Namun dua tendangan keras mereka masih dapat diamankan Donnarumma.
Jelang turun minum, Roma nyaris mencetak gol. Namun, aksi gemilang Donnarumma lagi-lagi menggagalkan upaya mereka. Berawal dari tandukan Patrik Schick yang masih ditepis Donnarumma, Dzeko kemudian mengambil bola rebound, tapi lagi-lagi masih dapat digagalkan oleh kiper muda Milan tersebut. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, Roma langsung tancap gas. Baru 30 detik berjalan, tuan rumah langsung menyamakan kedudukan lewat Nicolo Zaniolo. Berawal dari kemelut di depan gawang Olsen, Zaniolo muncul dengan cepat dan menyambar bola dengan kaki kanannya. Skor pun berubah menjadi 1-1. Namun hampir 25 menit setelah gol Roma, kedua tim tak dapat memproduksi peluang emas lagi.
Baru di menit ke-70, Edin Dzeko nyari merobek gawang Milan. Namun lagi-lagi Donnarumma tampil brilian dengan memblok sundulan jarak dekat Dzeko. Sepuluh menit kemudian, Roma kembali nyaris membalikan keadaan, jika tandukan Pellegrini tak membentur tiang gawang, dan Donnarumma sudah mati langkah.
Milan akhirnya memberikan satu-satunya ancaman di babak kedua melalui Laxalt di menit 90. Tapi tendangan pemain asal Uruguay itu masih bisa diblok Olsen. Skor 1-1 berahan hingga laga usai. (*).
Berita Terkait
Komentar
0 Komentar
Silakan Login untuk memberikan komentar.
FB Comments