Senin, 25 Nov 2024

Khasiat dan Manfaat Black Garlic atau Bawang Putih Hitam

Administrator Jumat, 06 April 2018 07:24 WIB

KESEHATAN, DUNIA, - Khasiat bawang hitam black garlic, namanya Bawang Hitam / Bawang Putih Hitam (Black Garlic), dari proses fermentasi menghasilkan Bawang Hitam / Bawang Putih Hitam ( Black Garlic ) .

Khasiat Bawang Putih Hitam   jangan diragukan lagi karena sangat berkhasiat untuk menangani atau mengobati berbagai penyakit contohnya  kanker, hal inilah yang membuat Bawang Hitam / Bawang Putih Hitam ( Black Garlic )  semakin dipercaya oleh banyak orang didunia.

Black garlic bisa dikatakan herbal ajaib dan masih jarang ditemukan di tiap kota di indonesia. Kalau awalnya Black Garlic telah dipakai sejak dahulu kala, di China, Jepang, Korea, yang digunakan untuk suplemen kesehatan dan juga obat yang amat baik dengan khasiatnya 20 kali lebih besar daripada herbal yang lainnya. Selain itu keunggulan dari Bawang Hitam / Bawang Putih Hitam ( Black Garlic ) lebih besar 4 kali lipat daripada bawang putih biasa.

Black Garlic merupakan bawang yang didapat dari hasil fermentasi melalui bawang putih dengan memanfaatkan suhu yang tinggi pada bawang putih dan menghasilkan bawang yang warnanya hitam. Rasanya agak sedikit manis, selain itu teksturnya lembut, gurih, dan rasanya pun kenyal.

Popularitas Black Garlic ini sudah tidak asing lagi di Amerika Serikat karena biasa dijadikan sebagai bahan utama untuk masakan kelas atas.

Khasiat Bawang putih memang sudah terkenal sejak dulu digunakan sebagai obat kanker. Dan black garlic juga memiliki kemampuan 10 kali lebih besar dari bawang putih. Dan begitu juga dengan penyakit yang lainnya, dimana kasiat ini lebih besar 10 kali lipat daripada bawang putih, sangat baik untuk membantu berbagai macam penyakit.

Kandungan antioksidan didalamnya 2 kali lebih besar daripada bawang putih yang biasa. Dan sebagian orang banyak yang meyakini jika Bawang Hitam mengandung S-allycysteine didalamnya, sebagai suatu senyawa yang sedang dibicarakan oleh para ahli sebagai salah satu komponen alami yang terbukti membantu mencegah kanker.

Meskipun di Indonesia, Black Garlic pun masih asing untuk didengar, tetapi pada beberapa restoran mewah di Jakarta saat ini sudah banyak yang menggunakan Black Garlic sebagai bumbu untuk masakan mereka.

Kemampuan dari Black Garlic  sangat baik dalam membersihkan darah, dan bekerja juga sebagai anti toksin alami, gatal-gatal, alergi, anti radikal bebas atau antioksidan, anti virus, membasmi kuman jamur, bakteri, anti aging, dan juga untuk meregenerasi sel dan membentuk HB darah, trombosit, sehingga akan membuat pembentukan dari jaringan yang mengalami kerusakan karena operasi, infeksi, dan peradangan bisa lebih cepat.

Black Garlic ini dibuat dengan proses suhu antara 60-70 derajat celcius. Dan selama porses ini berlangsung, maka tidak perlu ditambahkan dengan bahan yang lainya. Bawang putih tadi kemudian akan teroksidasi dan perubahan warna lama kelamaan akan menjadi hitam. Selain itu, tekturnya juga lebih lunak.

Berdasarkan penelitian yang dilakukan di Cina dan Jepang dan sudah di publish dalam jurnal yang ditulis oleh Wang, et al, 2010 Black Garlic adalah herbal yang berpotensi baik sebagai anti tumor. Dari hewan uji dalam bentuk tikus senhaga dibuat mengalami penyakit tumor, dan setengahnya berhasil sembuh dari penyakitnya dengan diberikan asupan ekstrak dari Bawang Hitam. (ANTS).
T#gs Bawang PutihBlack Garlic
Komentar
0 Komentar
Silakan Login untuk memberikan komentar.
FB Comments